Sekda Tebo Tutup Penkum Pengelolaan Keuangan Sekolah

    Sekda  Tebo Tutup Penkum  Pengelolaan Keuangan Sekolah

    TEBO - Sekretaris Daerah Kabupaten Tebo Teguh Arhadi menutup kegiatan Penerangan Hukum untuk Pengelolaan Keuangan Sekolah di Aula Kantor Kejaksaan Negeri Tebo, Kamis (15/12).

    Berlangsung selama empat hari, semenjak  Senin (12/12), acara tersebut diikuti para Kepala Sekolah SD, SMP, dan SMA Setingkat yang ada di Kabupaten Tebo. Kemudian ada juga dari pihak Komite Sekolah SD, SMP dan SMA Setingkat.

    Sekda Teguh Arhadi berharap pascakegiatan tersebut bisa menambah wawasan dan pengetahuan para peserta sehingga mampu mengelola keuangan sekolah dengan baik sehingga bisa memberikan dampak yang positif terhadap kualitas pendidikan.

    Kegiatan tersebut diisi narasumber yang kompeten yakni Kepala Kejaksaan Negeri Tebo Dinar Kripstiaji serta pejabag  Inspektorat dan Dinas Pendidikan Provinsi Jambi.(Erwin)

    tebo sekda tebo teguh arhadi penerangan hukum sekolah
    solmi

    solmi

    Artikel Sebelumnya

    Takut Kehilangan Hak, Warga Pemayungan Tolak...

    Artikel Berikutnya

    Nonpengawalan Protokoler, Kapolda Jambi...

    Berita terkait