JAMBI - Wakapolda Jambi Brigadir Jenderal Polisi Edi Mardianto membuka sosialisasi PNBP Assessment Center Polri dan Uji Kompetensi Jabatan Polda Jambi TA 2024 di sebuah hotel di Kota Jambi, Kamis (29/2)
Wakapolda menyebutkan, assessment center adalah suatu metode penilaian yang terstandar untuk menilai dan mengukur potensi dan prediksi keberhasilan seseorang dalam suatu jabatan melalui beberapa simulasi atau alat ukur berdasarkan kompetensi jabatan dan dilakukan oleh beberapa assessor.
"Kegiatan yang kita laksanakan hari ini, memiliki tujuan yang sangat penting. Yaitu memberikan gambaran, pemahaman tentang kemanfaatan Assessment Center Polri bagi produktifitas personel atau karyawan kita, " papar Edi Mardianto.
Dikatakan, saat Ini Polda Jambi telah memiliki Assessment Center yang telah beroperasi sejak Tahun 2009. Telah mengassessment pejabat baik internal maupun eksternal. Tujuannya untuk menjaring SDM yang memiliki kompetensi berkualitas, teruji sesuai dengan jenjang jabatan yang dibutuhkan.
"Saya berharap, kegiatan Sosialisasi PNBP Assesment Center Polri dan Peningkatan Kemampuan Assessor Polda Jambi Ini dapat memberikan gambaran dan pemahaman bagi peserta, tentang cara mekanisme kerjasama yang dibutuhkan, kemanfaatan dan keunggulan yang didapatkan, " katanya.
Terlihat hadir pada acara tersbut antara lain Irwasda Polda Jambi Kombes Pol Janus Parlindungan S, Pejabat Utama Polda Jambi, para Assesor Assesment Center Polda Jambi dan para Kabag SDM Polres/ta jajaran Polda Jambi.
Usai acara pembukaan, kegiatan dilanjutkan dengan sesi pemberian materi oleh narasumber.(IS/hum)